6 Tips Fengsui Kamar Tidur yang Bisa Bikin Tidur Makin Nyenyak
Suara.com - Anda boleh percaya atau tidak, namun fengsui terkadang masih menjadi salah satu faktor yang menentukan desain interior sebuah
hunian.
Fengsui sendiri merupakan budaya dan tradisi kuno masyarakat Tionghoa yang mengajarkan keseimbangan dan keselarasan antara manusia dan lingkungan sekitarnya. Inilah yang kemudian juga berpengaruh kepada arsitektur dan desain interior.
Fengsui memiliki lima elemen yang melambangkan aliran energi dalam berbagai aspek kehidupan. Mulai dari kayu, api, logam, air, dan tanah yang apabila kelimanya memiliki kombinasi tepat, menghasilkan siklus produktif dan energi positif. Energi positif inilah yang diharapkan masuk ke dalam rumah ketika hunian didesain dengan memasukkan unsur fengsui ke dalamnya.
Pengaturan seperti posisi penempatan sebuah objek, benda apa yang boleh atau tidak boleh ada di dalam rumah, sampai imbauan-imbauan lain soal desain yang diharapkan bisa membawa energi positif, rezeki, dijauhkan dari musibah, dan ketidakmujuran.
Baca Juga: Minim Biaya, Ini 4 Trik Bikin Kamar Tidur Terlihat Lebih Luas
Fengsui bisa diaplikasikan hampir untuk semua ruangan di rumah, termasuk kamar tidur. Setiap ruangan biasanya punya aturan fengsui-nya masing-masing.
Meski diperdebatkan esensinya, tidak ada salahnya untuk mengamati beberapa tips fengsui untuk kamar tidur dari Dekoruma berikut ini. Apabila dirasa masuk akal dan logis, mengapa tidak dicoba saja.
1. Singkirkan Peralatan Elektronik di Kamar Tidur
Peralatan elektronik seperti televisi, komputer, atau pemutar musik cukup lazim berada di kamar tidur saat ini. Meskipun begitu, energi positif di kamar tidur akan terhalangi energi negatif yang dikeluarkan dari peralatan elektronik.
Menurut fengsui, ini dikarenakan kehadiran alat-alat elektronik merusak suasana akrab dan intim di kamar tidur. Belum lagi, gangguan pada saat tidur dan kesehatan karena medan magnet dan sinar biru dari peralatan elektronik ini.
Usahakan untuk menyingkirkan peralatan elektronik di kamar tidur. Bila tidak, tutupi alat-alat ini setelah selesai digunakan.
2. Posisi Tempat Tidur Menurut Fengsui
Menurut fengsui, penempatan tempat tidur yang paling ideal adalah menempel ke dinding dan berada di tengah ruangan. Hindari memposisikan tempat tidur di bawah jendela, sejajar dengan pintu, atau berhadapan dengan pintu karena dianggap sebagai posisi kematian.
Baca Juga: Ketahui 7 Aturan Feng Shui untuk Penempatan Interior Kamar Tidur
Maka dari itu, tempat tidur diletakkan secara diagonal terhadap pintu. Perasaan aman saat tidur merupakan faktor yang penting dalam fengsui kamar tidur yang didapat dengan pengaturan-pengaturan posisi tempat tidur tersebut.
0 Response to "6 Tips Fengsui Kamar Tidur yang Bisa Bikin Tidur Makin Nyenyak"
Post a Comment