Militer AS Tiap Tahun Dapat Jatah Rp 10 Triliun Salah Satunya untuk Bikin Baju Iron Man
TRIBUNPEKANBARU.COM- Amerika Serikat ternyata secara berkala menganggarkan keuangan negara sebesar Rp 10 triliun untuk peenguatan militer mereka.
Salah satu yang menajdi target AS adalah mengambangkan baju 'Iron Man'.
Selain itu, AS juga terus mengambangkan teknologi militer mereka dengan pembuatan senjata canggih.
Keberadaan senjata anti rudal jarak dekat menjadi salah satu bukti nyata persenjataan AS yang terus berkembang.
Baca juga: Jejak Amerika Serikat di ISIS Afghanistan Mulai Terendus, Latih Pasukan dan Mata-mata
Kenyataan yang lebih mengerikan adalah, AS memiliki 11 kapal induk, 91 kapal perusak
Beberapa unit terkenal adalah pesawat perang B-2 Spirit Stealth Bomber, pesawat jet tempur A-10 Thunderbolt II, dan Apache Attack Helicopter.
Pesawat tak berawak Amerika Serikat juga tidak bisa diabaikan, popularitasnya meningkat karena mampu mengalahkan Target Bernilai Tinggi.
Militer Amerika Serikat adalah nomor satu di dunia, menurut peringkat Global Firepower pada 2021. Kenapa bisa begitu?
Melansir National Interest (2021), militer Amerika Serikat nomor satu di dunia bukan karena ukuran pasukan, melainkan teknologi yang dimiliki paling kuat dan canggih.
Baca juga: Amerika Serikat Tegur China Soal Taiwan, Gertak Bakal Pasok Senjata Ke Taipe
Amerika Serikat secara berkala mengeluarkan 15 persen dari anggaran negara untuk keperluan militernya.
0 Response to "Militer AS Tiap Tahun Dapat Jatah Rp 10 Triliun Salah Satunya untuk Bikin Baju Iron Man"
Post a Comment